Hello hai-hai teman-teman cantik-ku π
Apakabar semua? Semoga kalian dalam keadaan sehat selalu ya ☺
Oke seperti biasa, setiap hari Sabtu, di blog aku akan ada tema khusus yaitu Saturday Kiss dimana aku akan memberikan review khusus untuk make-up bibir alias lipstick of the day π
Dan salah satu produk lipen yang saat ini sering aku pakai dan tentunya menjadi favorit aku adalah produk Lip Tint terbaru keluaran Emina Cosmetics yang tidak lain dan tidak bukan adalah EMINA Magic Potion Lip Tint π
EMINA Magic Potion Lip Tint ini terdiri dari 3 shades yaitu
- Scarlet 01
- Sunglow 02
- Smitten 03
Dan aku hanya kebagian 1 shade saja yaitu Scarlet 01 dan kebetulan ini juga shade yang paling aku suka.
Kenapa kok paling suka shade SCARLET sist? Bagus gak? Nyaman gak? Waterproof gak? Transferproof gak? Long lasting gak? Bikin kering gak? π
Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan diatas, yuk kita mulai bahas saja satu demi satu kelebihan dan kekurangan & juga pengalaman aku memakai EMINA Magic Potion Lip Tint ini.
BOTOL LIP TINT
Sebelumnya aku mohon maaf banget karena packagingnya alias bungkus produknya sudah aku buang karena belinya sudah lumayan lama sejak nge-hype itu. Jadi aku kasih tahu first impression ku saja ya, menurut aku packagingnya bagus, unyu, cantik & merepresentasikan shadenya secara jelas juga kok.
Untuk botol Lip Tintnya juga cukup menarik dan simple kok. Tutupnya berwarna putih. Bagian atas Botol ada lambang atau simbol brand Emina. Badan botolnya itu semi-transparan sehingga kita bisa langsung melihat warna/shade dari si Lip Tint ini sendiri dengan jelas. Di bagian depan botol ada nama Brand (Emina) & tulisan Magic Potion itu sendiri.
Sementara dibagian bawah botol, terdapat tempelan stiker kecil dengan keterangan nama brand Emina, tulisan Magic Potion, Nama shade & nomor (01 Scarlet) dan ada Netto 5,5 ml. Ukurannya mini (5,5 ml) jadi praktis banget untuk dibawa kemana-saja.
APLIKATOR LIP TINT
Aplikator dari EMINA Magic Potion Lip Tint ini bentuknya mini dan pendek. Bulu-bulu aplikatornya juga standar (tidak terlalu tebal dan tidak terlalu tipis) dan bentuknya miring jadi memudahkan kita dalam mengaplikasikan Lip Tint ini baik di bibir bagian dalam, luar atau pinggir-pinggiran gitu. Semua angle dipastikan nyaman deh kalau pakai aplikator model seperti ini πSo, Emina Magic Potion Lip Tint ini cocok sekali untuk pemula yang sedang belajar memakai lip tint π.
TEXTURE & TASTE
Menurut aku pribadinya, tekstur Emina Magic Potion Lip Tint ini watery alias cair tetapi gak bikin mbleber kemana-mana. Aku justru merasa nyaman sekali dengan tekstur Emina Magic Potion Lip Tint ini karena ringan dan build-able banget saat diaplikasikan baik full-lip atau lip tint sekalipun.
Untuk taste/rasa dari Emina Magic Potion Lip Tint saat aku aplikasikan di bibir bagian dalam itu rasanya kayak sirup rasa coco-pandan gitu (enak tidak berasa pait π) dan kalau fragnance/bau dari lip tint ini ada sih cuma aku belum bisa menebak aroma apa gitu. Intinya baunya tidak mengganggu buat aku yang juga tidak terlalu peka terhadap bau-bau-an π
KETAHANAN
Emina Magic Potion Lip Tint ini mempunyai daya tahan/ketahanan yang amat baik. Aku pernah memakai Emina Magic Potion Lip Tint ini (tanpa lip balm/lip base, jadi langsung aku aplikasiin saja dibibir dibikin ombre lips seperti difoto dibawah ini) saat lebaran kemarin dari pagi sekitar pukul 09.00 sampai sore pukul 16.00 dirumah saudara-saudari aku.
Aku disitu otomatis dong makan minum ringan/berat berminyak lumayan banyak tetapi... Lip Tint ini memudarnya cantik kok alias sedikit demi sedikit π. Jadi masih ada sisa Lip Tint dibibir dan warnanya masih ketara. Dalam waktu 6-7 jam tadi (makan & minum banyak melimpah lho ya) cuma butuh touch-up sekali saja.
PIGMENTASI
Pigmentasi Emina Magic Potion Lip Tint ini BAGUS BANGET lho π Sekali ulas baik digunakan full-lip atau lip tint, warnanya langsung keluar terpampang nyata π Love it Emina!! π
WATERPROOF? KISSPROOF? TRANSFERPROOF?
Aku pernah mencoba Emina Magic Potion Lip Tint ini untuk makan Ayam Geprek dan Minum Es Teh. Pada saat itu aku mengaplikasikannya langsung tanpa lip balm & lip base juga karena kebetulan rumah makannya dekat sama rumah jadi make-up simple saja. Dan Lip Tint ini sama sekali tidak pudar dan tidak geser sedikitpun lho warnanya. Padahal aku sudah makan berminyak lho.
Aku juga sering sekali mencoba lip tint ini dirumah untuk minum kopi ataupun es teh atau minuman ringan dan tidak ada bekas lip tint yang menempel sedikitpun di gelas/cangkir/botol π. Jadi menurut aku Emina Magic Potion Lip Tint ini waterproof dan transferproof.
Aku juga mencoba mengecupkan lip tint ini ditangan aku langsung setelah aku aplikasikan dan tidak ada bekas kecupan manja dari bibirku sama sekali π So I think Emina Magic Potion Lip Tint ini kissproof juga
Kalau kalian bertanya, aku akan membeli lagi/repurchase Emina Magic Potion Lip Tint ini atau tidak, jawabannya sudah pasti ABSOLUTELY YES dong karena aku itu tipe wanita yang menyukai make-up bibir semacam ombre lips, suka lip tint yang tahan lama, waterproof, transferproof & kissproof jadi tidak perlu ribet-ribet untuk touch-up dan tidak khawatir juga kalau lip tintnya luntur sist dan semuanya ada di satu produk yaitu Emina Magic Potion Lip Tint iniπ (Shade Scarlet ini kebetulan warna favoritku juga sih).
PROMOSI SOCIOLLA
Buat sobat cantik-ku yang mau samaan sama aku untuk punya Emina Magic Potion ini, kalian bisa beli dan check di websitenya Sociolla dengan harga Rp 46.000 saja (Netto : 5,5 ml).
Buat kalian yang mau belanja di Sociolla dan minimal pembelanjaan Rp 250.000, kalian bisa pakai Kode Voucher Aku SBNLAJH8 dan kalian akan mendapatkan potongan harga sebesar Rp 50.000 πΊπΊπΊ.
Cara menggunakan vouchernya gimana Vin? Tinggal input kode voucher aku sewaktu kalian mau check out dan kalian otomatis akan mendapat potongan sebesar Rp 50.000 (Minimal belanja Rp 250.000) atau langsung klik Banner Sociolla di sidebar Blog aku ya gengs.
CLOSING
Mungkin untuk Saturday Kiss kali ini cukup sekian ya sist. Semoga reviewku mengenai Emina Magic Potion Lip Tint ini membantu dan bermanfaat buat kalian semua ya sist.
Sekali lagi aku tegaskan reviewku ini berdasarkan pengalaman pribadiku ya sist jadi ada kemungkinan hasil di setiap orang dan setiap jenis kulit dan tipe bibir (bibirku itu tipenya kering ya say) itu berbeda ☺
Sukses selalu untuk Emina Cosmetics & terimakasih untuk support dari teman-teman cantik-ku dimanapun kalian berada.
Aku masih butuh support dari kalian semua so tetap keep in touch dan follow sosial mediaku ya sist :
INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina)
FACEBOOK : Valentina Vina
EMAIL : valentinayosnanda@gmail.com
TWITTER : LavinaVina7
SOCO & CLOZETTE ID : Valentina Lavina
SOCO & CLOZETTE ID : Valentina Lavina
πSelamat pagi & LAFFF YOUUU SEMUAAA π
No comments:
Post a Comment