Saturday, September 29, 2018

SATURDAY KISS : Review WARDAH Exclusive Matte Lip Cream Speachless 05 & Mauve On 09

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku tersayang dimanapun kalian berada 💌.

"Hari ini hari apa say? Hari Sabtuuuuu...!!! 

"Waktunya apa say? Waktunya jalan-jalan dan malam mingguan dong kakaaakk 🎆."

Hahaha betul sekali! Etapi Etapi... habis malmingan jangan lupa mampir ke blog aku ya karena akan ada tema menarik buat kalian semua lho say 😊. 

"Tema menarik? apaan sih say? 😲."

"Ya ampun masak lupa sich 😞."

Jadi setiap hari Sabtu bakalan ada review-review lipstick ataupun lip cream ataupun lip gloss ataupun lip matte atau lip balm yang sedang hitz ataupun yang terbaru/terfavorit versi aku sehingga aku bikin-kan tema yaitu Saturday Kiss khusus buat kalian cemuuaak 😘

"Siapa sudah tidak sabar pengen tahu lipstick apa yang bakalan aku review kali ini say?" 

"Akuuuu akuuu akuuuu akuuuuuuuuuuuuuuuu 🙋!!!"

🎵🎵🎵🎵🎵🎵😊 Hari ini aku akan memberikan review salah satu Lip Cream Matte keluaran Wardah Beauty yaitu Wardah Exclusive Matte Lip Cream 😊. Yeeyyy!! 🎺.

Emang sih, agak basik ya kalau gue bahas Lip Cream satu ini karena bisa di bilang Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini, Lip Cream-nya sejuta umat yang sudah membahana dan menjadi favorit kaum hawa.

Kenapa kok kamu bilang Lip Cream Sejuta umat? Kenapa kok bisa dibilang favorit? Kenapa kok bisa membahana? 

Hmmm.. Baiklah daripada berlama-lama, yuk mari cap-cus ke review!! 😊. 



PACKAGING & BOTOL LIP CREAM

Packaging dari Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini menurut aku, simple, bagus dan terlihat mewah sehingga menarik perhatian kami para kaum hawa 😁. 


Tetapi Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini tidak dibungkus pakai wadah karton atau box gitu ya jadi kalau beli ya begitu saja plus plastik/keresek 😆. 

Botolnya terbuat dari plastik, kokoh, dan transparan sehingga we easily see the shades from the bottle dan kalaupun jatuh tidak mudah pecah. Kesan mewah dapat dilihat dari tutup Lip Cream yang berwarna silver dan I really like this simple luxury package of Wardah Lip Cream.


Di bagian depan botol ada tulisan nama brand dan produk cuma sepertinya tulisannya mudah luntur jadi kalau kalian ingin tulisan silvernya masih nempel ya disimpen baik-baik dan jangan ditumpuk-tumpuk kayak aku ya say 😃. 


Sementara di bagian belakang botol hanya polosan saja dan disitu tertera Batch Number dan tentunya ada tanggal kadaluwarsa dari produk satu ini sehingga kita semua tidak perlu khawatir lagi jika ingin membeli atau menggunakan Lip Cream ini masih aman atau tidak. 


Yang terakhir adalah bagian bawah kemasan. Disitu ada stiker hologram bertuliskan nama brand dan produk, nomor shades, nama shades, tulisan batch number dan expired date tapi (Ha! Kosong!😲), alias cuma kosongan kayak bakso bebs 😄 (Lha kan tadi sudah ada di belakang botol, kayaknya sih gitu sist). 


APLIKATOR

Aplikator dari Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini bentuknya panjang dan bulu-bulunya halus, miring, tidak terlalu besar/kecil dan tipis sehingga memudahkan kita untuk mengaplikasikan ke berbagai macam bentuk bibir. 




Sementara di bagian ujung pas di buka, aku kurang terlalu suka karena gampang kotor saat kita menorehkan sisa Lip Cream di bagian itu, jadi kadang aku harus membersihkan bagian tersebut dengan micellar water agar bersih lagi (Ya nanti pas dipakai lagi bakalan kek gitu lagi hahaha). 



DAYA TAHAN,PIGMENTATION & TEXTURE

Texture dari Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini creamy, ringan, tidak menggumpal walau diaplikasikan beberapa kali dan gampang banget untuk diaplikasikan ataupun diblend sehingga kita merasa seperti tidak memakai Lip make-up apapun. 


Pigmentasinya sangat baik dan tentunya masih bisa di built-up mau seberapa natural atau bold lip make-up kamu. 

Nah yang aku suka dari Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini yaitu Long-Wear atau Daya Tahannya. Kenapa? Why? Ngopo kok seneng vin? Because di aku, Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini tahan lama seharian, transferproof, waterproof, dan kissproof tetapi tidak bikin kering sama sekali di bibir, which is very comfortable for my lips. 

Jadi aku sering banget pakai Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini untuk segala acara karena dipakai makan & minum sekalipun, warnanya tetap stay beautifully on lips 😍. 


SWATCHES


Kedua gambar ini adalah swatches dari Wardah Exclusive Matte Lip Cream Speachless 05 (Peach dengan hint pink yang bawah) & Mauve On 09 (Pink with hint purple sedikit yang atas). 


Semua shades cocok untuk natural finish make-up dan I really love these two shades. 


OPINI LAVINA

THINGS I LOVE :

  1. Packaging simple and elegant. 
  2. Aplikatornya sederhana, panjang dan mudah digunakan di berbagai macam bentuk bibir. 
  3. Pigmentation is very good. 
  4. Transferproof. 
  5. Waterproof. 
  6. Kissproof. 
  7. Tahan lama. 
  8. Natural Finish. 
  9. Tidak menggumpal. 
  10. Tidak membuat bibir kering. 
  11. Beautiful Colours. 

THINGS I HATE :

  1. Aplikator di bagian tutup nya mudah kotor dan entah mengapa kalau di pinggirannya itu cepat kering jadi kalau mau bersih ya harus bersihin sendiri. 
  2. Tulisan-tulisan di botolnya cepet luntur. 


CLOSING

Baiklah mungkin itu saja review singkat aku mengenai Wardah Exclusive Matte Lip Cream  ini. Kalau kalian bertanya apakah aku akan membeli produk ini kembali atau tidak, IYA dong, PASTI dong karena tipe lip cream yang waterproof, kissproof, dan transferproof tetapi gak bikin kering itu memang kesukaan aku banget deh, secara bibirku kering dan sering banget kalau pakai Lip Matte gitu jadi kering dan menggumpal, but this problem doesn't work on Wardah Exclusive Matte Lip Cream ini 😄.

Buat kalian yang mau membaca review-review Sociolla Blogger Network atau Beautynesia Blogger atau Para Blogger Perempuan yang lain, kalian bisa klik saja banner-banner-nya di side bar blog aku ya say atau klik disini saja ya say ➡️ Sociolla ⬅️

By the way, karena blog aku ini masih bayi dan aku masih butuh dukungan kalian untuk mengembangkan hobi aku ini untuk sharing-sharing seputar dunia kecantikan, yuk kita saling follow sosial media yang kita yang say : 

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina) 
FACEBOOK : Valentina Lavina 
SOCO Account : Valentina Lavina
CLOZETTE ID : Valentina Lavina
TWITTER : LavinaVina7 

Sukses selalu untuk Wardah Beauty dan semoga makin menginspirasi para Wanita Indonesia dan tentunya semakin baik dan baik selalu dan special untuk my beautiful readers, thank you so much sudah mau mampir dan kepoin blog aku ini ya say. Semoga bermanfaat. 

Selamat pagi. Selamat beraktivitas. Terimakasih. 

😘Bye-Bye & Laff you semua😚

Monday, September 24, 2018

Review COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser from SOCOBOX

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku dimanapun kalian berada 💌.

Apa kabar semua? Aku berharap kalian semua dalam keadaan baik, sehat walafiat tanpa kurang suatu apa ☺. 

Di hari Senin ini aku akan mengawali hari kalian dengan memberikan review salah satu skin-care yang sedang ngehitz, sedang booming dan sedang menggelegar di kalangan Beauty-Enthusiast dan para Beauty Blogger/Vlogger terkenal di Indonesia. 

Produk Skin-care yang akan aku ulas berasal dari Korea Selatan. Aku mendapatkan produk ini secara gratis dari SOCOBOX kolaborasi antara Sociolla, Beauty Journal & tentunya produk yang bersangkutan. Apa hayo??? Hayo apa??? 


Yups!! It's COSRX INDONESIA YEEEYY!! 🎷🎷🎷🎷🎷 

Salah satu produk yang aku dapatkan adalah Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser. 

Sebelum ke review secara khusus, kita review secara umum dulu mengenai produk COSRX ini dulu yak. 

COSRX adalah Brand Skin Care asal Korea Selatan yang memformulasikan produk-produk dengan essentials ingredients yang alami untuk membantu mengatasi permasalahan kulit seperti jerawat, kulit kusam, blackhead dan whitehead. Sejak 2014, COSRX dikenal sebagai brand yang konsisten berinovasi untuk menghadirkan solusi dan produk skin-care yang mampu meningkatkan rasa percaya diri dan memancarkan kecantikan alami. Kini COSRX telah menjadi favorit para wanita, tidak hanya di Korea Selatan, Indonesia, dan berbagai negara Asia, bahkan di luar Asia seperti Amerika Serikat dan Perancis. 

Ya sudah daripada pembukaan gue nanti ujung-ujungnya lebih panjang kali lebar daripada isinya, mendingan kita langsung cap-cis-cus ke review khususnya yak 😻. 


PRODUK APA?

Aku mendapatkan 2 produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit kombinasi aku dari #SOCOBOX, salah satu adalah COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini dalam kemasan Travel Size 20 ml. 


Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser adalah Pembersih wajah berbentuk busa dengan kandungan salicylic acid untuk kulit berminyak dan rentan berjerawat. Produk ini mampu mengeksfoliasi serta merawat kulit wajah agar tetap kencang. Bebas dari kandungan Paraben dan SLS (Sodium Lauryl Sulfate). 



PACKAGING


Packaging dari Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser berwarna putih polos, dengan tutup hitam, dan ada kotak merah di bagian tengah depan bertuliskan brand dan nama produk dan dibagian bawah kotak merah kecil tersebut ada keterangan sebagai berikut : 



Formulated with botanical ingredients and 0,5% Salicylic Acid, this cleanser gently removes impurities and excess sebum

Lalu di bagian paling bawah ada keterangan ukuran/size/isi dari produk ini (20 ml). 

Dan yang terakhir adalah bagian belakang produk. Disitu tertempel stiker/label bertuliskan barcode, nama brand & produk, isi/size, manufactured date, dan tentunya ada Tanggal Kadaluwarsa dari produk ini jadi kita tidak perlu was-was saat ingin menggunakan produk ini dan yang terakhir adalah tempat produk ini berasal. 



APLIKATOR

Bentuk aplikator dari Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini berbentuk tube kecil sehingga praktis, mudah digunakan, aman, dan tidak mudah bleberan kemana-mana  sehingga tetap terjaga kebersihan dari si produk. 



TEKSTUR


Tekstur dari Cosrx Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini halus, lembut, tidak berbusa melimpah, tidak ada wewangian, dan berwarna putih polos tanpa butiran scrub sehingga aman sekali untuk kulit sensitif. 

Foamnya sangat mudah sekali diaplikasikan dan mudah dibaurkan dengan air dan langsung menyatu dengan kulit wajah kita. 

I totally love the texture!!! 💛. 


OPINI SAYA

THINGS I LOVE :

  1. Tidak ada wangi-wangian. 
  2. Foamnya sangat mudah dibaurkan dan cepat menyatu dengan kulit wajah. 
  3. Bentuk tube yang membuat kemasan tetap stay steril dan tidak bleberan kemana-mana. 
  4. Bagian T-Zone aku dulunya sering sekali berminyak alias oily gitu walaupun sudah cuci muka. Tetapi sesudah menggunakan Cosrx Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini minyak di bagian T-Zone aku, puji Tuhan sedikit demi sedikit berkurang dan tidak sebanyak dulu. (Semua butuh proses dan tidak instant dong, apalagi Cosrx ini menggunakan bahan-bahan alami). 
  5. Setiap sehabis mencuci muka, wajah berasa bersih banget dan glowy bercahaya dan kenyal gitu. 
  6. Beneran gently banget bersihin semua kotoran di muka aku. 
  7. Sejuk dan fresh setelah mencuci muka aku dengan produk ini. 
  8. Cuci muka terus-menerus sama sekali tidak membuat kering kulit wajah aku. 

THINGS I HATE

  1. Busanya sedikit jadi kadang berasa kurang dan kurang terus jadinya agak boros dalam pemakaian. 
  2. Jika dipakai cuci muka secara terus-terusan minyak-nya tidak berkurang tetapi malah semakin banyak. Jadi saran aku maksimal 1 hari 2x saja. 


BELINYA DIMANA?

Kalian semua bisa beli Cosrx Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini website-nya Sociolla. Caranya adalah sebagai berikut : 

  1. Kalian tinggal klik linknya disini ya ➡️ Sociolla ⬅️
  2. Klik Shop by Brands. 
  3. Pilih COSRX 
  4. Kalian cari saja disitu Cosrx Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser. 
Tetapi di website Sociolla hanya dijual yang kemasan Full Size ya tetapi harganya bisa dibilang cukup terjangkau lho karena yang Full Size itu 150 ml (banyak banget lho) hanya Rp 133.000 saja kok. 

Oh iya buat kalian semua yang mau belanja di Sociolla minimal Rp 250.000, kalian bisa mendapatkan potongan Rp 50.000 dengan menggunakan kode voucher dari aku. Kode Vouchernya mana? Kalian lihat saja di sidebar Sociolla aku. Kalian tinggal klik saja dan input kode vouchernya saat check out dan potongan Rp 50.000 akan otomatis masuk. Gampang kan? 😊. 

Sekedar informasi saja, bagi kalian yang mau membaca review dari Sociolla Blogger Network lainnya, kalian bisa baca melalui websitenya Beauty Journal. Caranya? Klik disini saja ya say ➡️Beauty Journal⬅️.


CLOSING

Baiklah mungkin itu saja review singkat aku Cosrx Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser ini. Kalau kalian bertanya apakah aku akan membeli produk ini kembali atau tidak, PASTINYA IYA banget!! karena produk ini sangat berjasa sekali mengurangi kilang minyak di wajah aku ini, berjasa membuat kulitku yang kusam jadi glowy dan super bersih 😄.

Buat kalian yang mau membaca review-review Sociolla Blogger Network atau Beautynesia Blogger atau Para Blogger Perempuan yang lain, kalian bisa klik saja banner-banner-nya di side bar blog aku ya say. 

By the way, karena blog aku ini masih bayi dan aku masih butuh dukungan kalian untuk mengembangkan hobi aku ini untuk sharing-sharing seputar dunia kecantikan, yuk kita saling follow sosial media yang kita yang say : 

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina) 
FACEBOOK : Valentina Lavina 
SOCO Account : Valentina Lavina
CLOZETTE ID : Valentina Lavina
TWITTER : LavinaVina7 

Sukses selalu untuk COSRX Indonesia dan semoga semakin baik dan baik selalu dan special untuk my beautiful readers, thank you so much sudah mau mampir dan kepoin blog aku ini ya say. Semoga bermanfaat. 

Selamat pagi. Selamat beraktivitas. Terimakasih. 

😘Bye-Bye & Laff you semua😚

#SOCOID #SOCOBOX #SOCOBOXCOSRX

Saturday, September 22, 2018

SATURDAY KISS : Review PURBASARI Hi-Matte Lip Cream LUNARIA 08 & IXIA 09

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku tersayang dimanapun kalian berada 💌.

"Hari ini hari apa say? Hari Sabtuuuuu...!!! 

"Waktunya apa say? Waktunya jalan-jalan dan malam mingguan dong kakaaakk 🎆."

Hahaha betul sekali! Etapi Etapi... habis malmingan jangan lupa mampir ke blog aku ya karena akan ada tema menarik buat kalian semua lho say 😊. 

"Tema menarik? apaan sih say? 😲."

"Ya ampun masak lupa sich 😞."

Jadi setiap hari Sabtu bakalan ada review-review lipstick ataupun lip cream ataupun lip gloss ataupun lip matte atau lip balm yang sedang hitz ataupun yang terbaru/terfavorit versi aku sehingga aku bikin-kan tema yaitu Saturday Kiss buat kalian cemuuaak 😘

"Siapa sudah tidak sabar pengen tahu lipstick apa yang bakalan aku review kali ini say?" 

"Akuuuu akuuu akuuuu akuuuuuuuuuuuuuuuu 🙋!!!"

🎵🎵🎵🎵🎵🎵😊 Hari ini aku akan memberikan review salah satu Lip Cream Matte keluaran terbaru dari PURBASARI yaitu Purbasari Hi-Matte Lip Cream 😊. Yeeyyy!! 🎺. 

Baiklah daripada berlama-lama, yuk mari cap-cus ke review!! 😊


SHADES

Oke karena yang aku bahas kali ini adalah shade terbaru dari Purbasari Hi-Matte Lip Cream jadi shade-shade yang tulis ini hanya shades yang terbaru saja ya say 😊 

Jadi shade-shade terbaru Purbasari Hi-Matte Lip Cream ada 6 shades yaitu 

  1. Dahlia (06). 
  2. Viola (07). 
  3. Lunaria (08). 
  4. Ixia (09). 
  5. Ayanna (10). 
  6. Magnolia (11). 

Dan aku hanya membeli 2 shades dan kedua shades yang aku pilih itu warna nude semua yaitu Lunaria 08 & Ixia 09. Sebenarnya aku pengen juga membeli yang Viola (07) tetapi karena lihat warnanya sudah takut duluan saking ngejrengnya ya tidak jadi beli tetapi sampai di rumah malah nyesel sendiri gak beli hahaha 😆. 


PACKAGING

Packaging Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini masih sama dengan packaging lama yang serba hitam elegan dengan paduan sedikit warna emas untuk nama brand-nya itu sendiri. 


Di bagian depan packaging, ada nama brand, nama produk, ada keterangan juga bahwa Lip Cream satu ini mengandung Vitamin E + UV Filter serta di bagian bawah ada bagian yang bolong menyamping yang berguna untuk melihat warna shades dari botolnya secara langsung jadi kita tidak perlu membuka kemasan karena sudah cukup jelas dengan melihat sobekan/bolongan tersebut. 


Lalu di bagian belakang kemasan terdapat penjelasan caution/perhatian, nama produsen, dan barcode. 


Selain itu ada juga POM NA, Batch No, Netto (6,5 g), Label Halal MUI dan tentunya ada Tanggal Kadaluwarsa di bagian belakang paling bawah cuma sayang-nya tulisannya berwarna hitam juga yang sama dcngan packagingnya jadi ya kalau kita tidak teliti, bisa nggak kelihatan karena dasaran warnanya sama sist 😆 Saran untuk Purbasari, EXP. DATE-nya warnanya diganti agar kelihatan ya kak. 


"Sebentar kak, kok Ingredients/Komposisi dari Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini kok gak ada?" Tenang sist, ADA kok. Buat kalian yang kepo sama komposisi dari Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini, kalian bisa tengok di sebelah kiri kemasan ya, disitu tercantum jelas dan mendetail komposisi dari Hi-Matte Lip Cream satu ini.  


Yang terakhir adalah bagian atas packaging. Disitu tertempel stiker bertuliskan Hi-Matte Lip Cream diikuti dengan Nomor, Nama shade & warna stikernya hampir 90% sama dengan warna shade masing-masing seperti foto di atas. Jadi praktis say, kita tidak perlu membuka atau mencoba tester, hasilnya tetap sama kok sama si stiker ini. 😊


BOTOL LIP CREAM

Aku suka sih sama botol Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini karena ringan & praktis and ukurannya bisa dibilang kecil sama aku juga suka sama bentuknya yang kotak-kotak/persegi teges gini nih dan ada emas-emasnya di bagian bawah tutupnya so kelihatan simple but elegant. 


Di bagian depan ada tulisan brand & nama produk dan di bagian bawah ada stiker hitam bertuliskan nama produk, nomor dan nama shade, serta NA & Netto seperti gambar dibawah ini. 


Sementara di bagian belakang botol hanya polosan saja dan terlihat warna shade secara utuh di belakang botol. 



APLIKATOR LIP CREAM

Aplikator dari Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini bentuknya panjang dan ramping. Bulu-bulu aplikatornya juga ukurannya standar jadi kita tidak perlu susah payah mengaplikasikan di bibir kita. 


Cuma yang aku kurang suka sih pada ujung tabung nya ini, pada saat kita mengoles sisa-sisa Lip Cream ini di pinggiran tabung aplikator tersebut, si lip cream cepat mengering dan di bagian tabung ini agak susah dibersihkan yang membuat terlihat kotor dan tidak sedap dipandang gitu say. 


Tabung-nya terbuat dari plastik kekaca-kaca-an (I'm confused how to mention it gaes...😃) yang ringan banget tetapi ada kesan elegant which I like. 



KETAHANAN

Daya Tahan Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini bisa dibilang lumayan bagus. Aku pernah mencoba test seharian dari siang-sore jika dipakai minum atau beraktivitas tanpa makan, Lip Cream ini awet walaupun memang dibagian dalam akan luntur tetapi lunturnya cantik kok dan masih wearable tanpa touch-up. 

Tetapi pada waktu aku mencoba makan mie ayam dan minum es teh , Lip Cream ini ini langsung luntur dan tidak ada sisa warna terlihat di bibir aku, jadi aku harus touch-up. Untuk minum, dia sedikit meninggalkan bekas di gelas, tetapi sedikit banget kok. 

Aku juga mencoba ke-KISSPROOF-an Lip Cream ini dan saat ku coba, dia meninggalkan bekas sih di tangan aku cuma ya sama, sedikit banget which is good kan say? 

Dan yang terakhir aku mencoba test ke-Waterproof-an Lip Cream ini dengan mencuci menggunakan air dan menggunakan micellar water, Lip Cream ini lumayan banyak sih lunturnya ☺

Jadi aku menyimpulkan Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini , di aku tidak waterproof, lumayan kissproof, dan tidak transferproof serta daya tahan-nya biasa saja. 


TEKSTUR & PIGMENTASI

Tekstur dari Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini padat banget, gampang menggumpal, sedikit lengket dibibir dan kering. Pigmentasinya juga kurang baik karena 1x ulas di bibir, dia belum menutup bibir aku dengan sempurna. Berdasarkan pengalaman aku menggunakan Lip Cream ini sih, dia baru bisa menutup bibir aku secara keseluruhan saat 3-4x ulas bahkan 5x ulas. 

Dikarenakan teksturnya yang sangat padat dan kering ini, aku sih menyarankan bagi kalian pemilik bibir kering seperti aku, untuk menggunakan Vaseline Lip Therapy/Repairing Jelly/Lip Balm dulu selama 5-10 menit sampai meresap baru mengaplikasikan Purbasari Hi-Matte Lip Cream ini. 

Terus sewaktu pengaplikasikan, saran aku saat pertama kali ulas, lebih baik ditunggu dulu kira-kira 3 menit agar si Lip Cream ulasan pertama lumayan meresap/kering, baru kalian timpa ulasan yang 2,3 dst agar tidak menggumpal di bibir dan kering. 


SWATCHES


Sebelah kiri itu shade Lunaria 08 dan sebelah kanan shade Ixia 09



RESULT

YANG AKU SUKAI : 

  1. Packagingnya yang serba hitam memberikan kesan simple but elegant. 
  2. Botol Lip Cream ringan, praktis, dan elegant. 
  3. The applicator is easy to use. 
  4. Warna-warnanya cantik. 
  5. Harga terjangkau (40ribu-an/biji). 

YANG TIDAK AKU SUKAI :

  1. Tidak tahan lama. 
  2. Tidak waterproof dan tidak transferproof. 
  3. Tekstur padat sehingga membuat bibir terasa berat. 
  4. Lengket. 
  5. Kering. 
  6. Menggumpal. 
  7. Susah diaplikasikan. 
  8. Pigmentasi kurang baik. 


CLOSING

Baiklah mungkin itu saja review singkat aku mengenai Purbasari Hi-Matte Lip Cream yang shade Lunaria & Ixia ini. Kalau kalian bertanya apakah aku akan membeli produk ini kembali atau tidak, seperti-nya tidak karena tipe lip cream seperti ini, kurang cocok untuk bibir kering seperti aku 😄.

By the way, karena blog aku ini masih bayi dan aku masih butuh dukungan kalian untuk mengembangkan hobi aku ini untuk sharing-sharing seputar dunia kecantikan, yuk kita saling follow sosial media yang kita yang say : 

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina) 
FACEBOOK : Valentina Lavina 
SOCO Account : Valentina Lavina
CLOZETTE ID : Valentina Lavina
TWITTER : LavinaVina7 

Sukses selalu untuk Purbasari Make-Up Indonesia dan semoga semakin baik dan baik selalu dan special untuk my beautiful readers, thank you so much sudah mau mampir dan kepoin blog aku ini ya say. Semoga bermanfaat. 

Selamat pagi. Selamat beraktivitas. Terimakasih. 

😘Bye-Bye & Laff you semua😚

Monday, September 17, 2018

Review LA TULIPE Contour Kit LIGHT

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku dimanapun kalian berada 💌.
Apa kabar semua? Aku berharap kalian semua dalam keadaan baik, sehat walafiat tanpa kurang suatu apa ☺. 

Di hari Senin ini aku akan mengawali hari kalian dengan memberikan review salah satu produk dari La Tulipe Cosmetiques terbaru yang bisa dibilang ngehitz sampai detik ini. 

Produknya adalah 1 set CONTOUR KIT yang berisi 1 stick highlight & 1 stick contour. 




Mau tahu penampakan produknya? mau tahu harganya? mau tahu reviewnya bagus, biasa-biasa saja atau malah nggak bagus? Yuk mari kita cap cus to the review 😏. 




PACKAGING

Packaging dari La Tulipe Contour Kit cukup menarik dengan dominan warna coklat dan putih, yang memang merepresentasikan isi dari produk ini sendiri yaitu Highlight (putih) dan Contour (Coklat). 


Tampilan depan La Tulipe Contour Kit ini adalah nama produk (contour kit highlight & contour stick), nama brand (La Tulipe Cosmetiques), dan netto (0,35 oz/10 g) dengan background sketsa wajah perempuan seperti gambar diatas. 


Lalu untuk tampilan belakang La Tulipe Contour Kit ada cara pengaplikasian menggunakan gambar wajah real seorang wanita yang wajahnya sudah dicorat coret menggunakan La Tulipe Contour Kit ini sehingga tanpa membaca alias dengan melihat gambar tersebut pun, bagi kita yang masih pemula, bisa terbantu dan tahu bagaimana cara mengaplikasikan La Tulipe Contour Kit ini di wajah kalian. 😊

Selain itu ada juga penjelasan produk dalam bahasa Indonesia & Inggris, Ingredients, Nama Produsen, Batch Nomor, Nomor POM dan tentunya yang kita nantikan adalah adanya tanggal/bulan kadaluwarsa dari La Tulipe Contour Kit ini sehingga kita tidak perlu was-was saat membeli dan menggunakan produk ini. 


Dan yang terakhir adalah bagian paling bawah dari kemasan La Tulipe Contour Kit ini ada nama shade-nya sehingga kita tidak perlu membuka kemasan untuk melihat shade dari contour kit ini sedangkan bagian atas terdapat tempelan harga dari toko. 



SHADE & SWATCHES

Shade dari La Tulipe Contour Kit ini setahu aku ada 2 yaitu Light dan Medium. 


Kebetulan aku dapat yang shade Light karena sewaktu membeli pertama kali, aku tidak tahu kalau La Tulipe Contour Kit ini ada 2 shades dan mbak-mbak BA nya juga langsung menyodorkan yang shade Light ini dan alhasil, shade ini menurutku terlalu terang untuk aku walaupun memang masih bisa dipakai ☻


Gambar di atas merupakan swatches La Tulipe Contour Kit LIGHT. 


APLIKATOR

Bentuk dari La Tulipe Contour Kit ini seperti Lipstick dengan tulisan di masing-masing aplikator di bagian bawah. Untuk contour berwarna coklat dan highlight berwarna putih. Karena berbentuk seperti Lipstick jadi kita saat mengaplikasikan di wajah harus hati-hati dan pelan-pelan agar tidak patah. 😄


Aplikatornya cukup higienis & praktis karena tutupnya bisa bunyi "klik" seperti lipstick pada umumnya jadi gak bakalan mrucut lah hahaha dan kenapa aku bilang praktis ya karena bentuknya yang sama dengan lipstick jadi kan tidak menuh-menuhin pouch make-up dan ringan untuk dibawa-bawa. 😄

By the way kemasan bagian dalam nya juga oke loh jadi kayak ada slot gitu untuk naruh kedua stick ini sepeti foto dibawah ini jadi semisal kalian males naruh di tempat make-up asal packagingnya belum kalian buang, dia tetap higienis dan rapi di dalam kemasan. 



TEXTURE & COVERAGE

Tekstur dari La Tulipe Contour Kit ini creamy, buildable, ringan, dan smooth banget jadi saat kalian aplikasikan di wajah kalian, contour kit satu ini mudah banget saat diaplikasikan di muka aku, ga keras alias lunak banget, glides smoothly without any effort dan coveragenya bisa aku katakan medium to full dan pigmented banget karena sekali ulas, langsung keluar gitu lho warnanya bebs. 


Aku suka highlightnya karena dia bagus menutup bawah mata aku yang kadang kusam sehingga menjadi lebih cerah dan fresh. 

Sementara karena contournya agak terlalu terang jadi ya tidak terlalu kelihatan kalau di muka aku say jadi kadang aku pakai untuk bronzer atau contour di dahi apa contour tipis-tipis doang padahal sebenarnya I love this contour stick. 


KETAHANAN

La Tulipe Contour Kit ini bakalan jadi contour kit lokal favorit aku karena ketahanannya luar biasa bagusnya. 

Dia awet banget seharian dan pernah aku coba untuk test ketahanan di tangan aku terus aku cuci pakai sabun, La Tulipe Contour Kit ini warnanya luntur cuma masih ada sisa-sisa contour kit yang tetap stay di tangan aku dengan lumayan bagus lho seperti foto di bawah ini. 


Jadi La Tulipe Contour Kit ini tidak langsung hilang semua tetapi memudar sedikit demi sedikit which is good for my make-up 😊. 


HASIL PEMAKAIAN

KELEBIHAN : 

  1. Packagingnya bagus 😍. 
  2. Pigmented. 
  3. Creamy. 
  4. Smooth.  
  5. Build-able. 
  6. Praktis karena kecil seukuran lipstick. 
  7. Terjangkau. 
  8. Murah meriah karena 1 pack isi 2 yaitu Highlight & Contour cuma Rp 50.000. 
  9. Tahan lama. 

KEKURANGAN : 

  1. Aku salah milih shade jadi contour sticknya terlalu terang dan gak kelihatan 😄. 
  2. Bentuknya kayak Lipstick so maybe agak ringkih dan kita mesti hati-hati sangat menggunakan biar tidak patah. 


CLOSING

Baiklah mungkin itu saja review singkat aku mengenai La Tulipe Contour Kit yang shade LIGHT ini. Kalau kalian bertanya apakah aku akan membeli produk ini kembali atau tidak, ya tentunya kalian sudah sudah tahu jawaban yaitu PASTI DAN ALWAYS REPURCHASE dong ya tetapi beda shade alias beli yang Medium 😄.

Buat kalian yang mau membaca review-review Sociolla Blogger Network atau Beautynesia Blogger atau Para Blogger Perempuan yang lain, kalian bisa klik saja banner-banner-nya di side bar blog aku ya say. 

By the way, karena blog aku ini masih bayi dan aku masih butuh dukungan kalian untuk mengembangkan hobi aku ini untuk sharing-sharing seputar dunia kecantikan, yuk kita saling follow sosial media yang kita yang say : 

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina) 
FACEBOOK : Valentina Lavina 
SOCO Account : Valentina Lavina
CLOZETTE ID : Valentina Lavina
TWITTER : LavinaVina7 

Sukses selalu untuk La Tulipe Cosmetiques tercinta dan semoga semakin baik dan baik selalu dan special untuk my beautiful readers, thank you so much sudah mau mampir dan kepoin blog aku ini ya say. Semoga bermanfaat. 

Selamat pagi. Selamat beraktivitas. Terimakasih. 

😘Bye-Bye & Laff you semua😚

Saturday, September 15, 2018

SATURDAY KISS : Review PIXY Matte in Love Merry Orange (408) & Ginger Ale (507)

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku tersayang dimanapun kalian berada 💌.

"Hari ini hari apa say? Hari Sabtuuuuu...!!! 

"Waktunya apa say? Waktunya jalan-jalan dan malam mingguan dong kakaaakk 🎆."

Hahaha betul sekali! Etapi Etapi... habis malmingan jangan lupa mampir ke blog aku ya karena akan ada tema menarik buat kalian semua lho say 😊. 

"Tema menarik? apaan sih say? 😲."

"Ya ampun masak lupa sich 😞."

Jadi setiap hari Sabtu bakalan ada review-review lipstick ataupun lip cream ataupun lip gloss ataupun lip matte atau lip balm yang sedang hitz ataupun yang terbaru/terfavorit versi aku sehingga aku bikin-kan tema yaitu Saturday Kiss buat kalian cemuuaak 😘

"Siapa sudah tidak sabar pengen tahu lipstick apa yang bakalan aku review kali ini say?" 

"Akuuuu akuuu akuuuu akuuuuuuuuuuuuuuuu 🙋!!!"

🎵🎵🎵🎵🎵🎵😊 Hari ini aku akan memberikan review salah satu Lipstick Matte keluaran terbaru dari PIXY COSMETICS yaitu PIXY Matte in Love Lipstick 😊. Yeeyyy!! 🎺. 

Baiklah daripada berlama-lama, yuk mari cap-cus ke review!! 😊


SHADE

Ada berapa macam sih shade dari PIXY Matte in Love Lipstick ini? Kalau yang aku lihat, di youtube channel-nya kakak Suhay Salim itu ada 10 shades yaitu : 

  1. Pop Pink (104). 
  2. Divine Rouge (105). 
  3. Red Fusion (106). 
  4. Blushing Rose (210). 
  5. Vibe Pink (211). 
  6. Deep Plum (310). 
  7. Merry Orange (408). 
  8. Exotic Nude (505). 
  9. Serene Brown (506). 
  10. Ginger Ale (507). 

Tetapi aku tidak membeli semua shade karena di kota aku tidak begitu lengkap jadi aku cuma beli 2 shades yaitu Merry Orange (408) & Ginger Ale (507). 


PACKAGING

Dari segi packaging, aku selalu suka kok dengan packaging Pixy Cosmetics karena pasti cantik, sweet, dan cewek banget deh 😻.  

Packaging PIXY Matte in Love Lipstick ini dominan berwarna hitam, sementara yang lain terdapat sedikit warna selain hitam yaitu shade dari lipstick itu sendiri. Dan warna shade di packagingnya 99% mirip dengan saat diulaskan di bibir kita jadi kita tidak perlu repot-repot pakai tester atau buka kemasannya. 


Di bagian depan terdapat logo Pixy Cosmetics, Nama Brand & produk dan ada motif seperti kembang api berwarna putih di bagian bawah. 


Di bagian belakang terdapat logo, nama brand & produk lagi, nomor shade, nama shade, perhatian/caution dan penjelasan produk dalam 2 bahasa yaitu Bahasa Indonesia & Inggris, sebagai berikut : 

Lipstick dengan hasil matte dan daya tutup tinggi serta tahan lama. Diperkaya dengan moisturizing agent dan vitamin E untuk menjaga bibir tetap lembab dan cantik. 

Lipstick with matte finish and high coverage also long lasting result. Enriched with moisturizing agent and Vitamin E to keep the lips moist and beautiful



Sementara di samping kiri dan kanan produk terdapat penjelasan Barcode, nama produsen, Netto (4,4 g), Ingredients, Label Halal MUI, dan Tanggal Kadaluwarsa juga tertera dengan sangat jelas di bagian kiri bawah kemasan jadi kita-kita tidak perlu khawatir dalam menggunakan Pixy Matte in Love Lipstick ini ya sist ☺. 


Yang terakhir adalah bagian atas dan bawah kemasan. Di kedua bagian tersebut tertera nomor dan shade dengan cukup jelas plus keterangan tersebut disertai warna yang sesuai dengan nama shade masing-masing so we dont really need any tester or open this product. Cukup melihat bagian atas atau bawah kemasan sudah jelas warna apa yang dihasilkan oleh shade tersebut ☺



BOTOL/APLIKATOR

Botol dari Pixy Matte in Love Lipstick ini berwarna hitam sebagai dasarnya dan bagian tutup berwarna Plum (Kayaknya sih plum tapi ya embuh denk nyebut warnanya apaan ini, maapkeun kalau salah yak 😃). Dia juga mini, ringan dan praktis sekali untuk dibawa-bawa


Di bagian bawah botol lipsticknya tertempel stiker bertuliskan logo dan nama brand, nama dan nomor shade, keterangan nomor BPOM, netto, dan produsen. 


Tapi mohon maaf yak, aku kurang tahu huruf dan nomor yg di embos disitu apa, kalau tanggal kadaluwarsanya kayak enggak karena beda tanggal-nya sama di packagingnya. Yang tahu itu apa, bisa bantuin komen ya say 😁. 


Penampakan bentuk/aplikator Pixy Matte in Love Lipstick adalah sebagai berikut : 


Entah mengapa, aku merasa agak kebesaran diameter lipstick dan aplikatornya jadi kadang agak bleber dan mesti dari sudut ke sudut saat mengaplikasikannya, you know what I mean? 😄 


Tetapi tetap suka sih sama botol/aplikatornya walaupun diameter agak kebesaran. Semoga bisa dijadikan feedback/suggestion bermanfaat untuk Pixy Cosmetics ke depan ya ☺. 


SWATCHES

using flash-camera

without flash-camera

FORMULA & HASIL PEMAKAIAN
Berdasarkan pengalaman aku menggunakan Pixy Matte in Love Lipstick ini selama kurang lebih 1 bulan, yang bisa aku sampaikan ke kalian adalah 

😻 KELEBIHAN 😻

  1. Matte-finish. 
  2.  Pigmentasinya bagus banget karena sekali ulas warnanya langsung terpampang nyata dibibir aku. 
  3. Kemasan praktis.
  4. Packaging super beautiful dan cute. 
  5. So smooth to apply. 
  6. Tidak menggumpal walaupun diulaskan beberapa kali. 
  7. Tidak lengket. 
  8. Harga terjangkau karena hanya sekitar Rp 35.000/buah. \
  9. Ringan. 

😿 KEKURANGAN 😿

  1. Lumayan kering dan membuat garis-garis bibir aku sedikit terlihat. 
  2. Diameter Lipstick terlalu besar jadi mesti hati-hati agar tidak bleberan keluar. 
  3. Tidak transferproof. 
  4. Tidak waterproof.
  5. Tidak kissproof. 
  6. Tidak tahan lama. 
Kalau kalian bertanya, aku bakalan repurchase produk ini lagi atau tidak, kemungkinan aku akan membeli produk ini kembali karena warna-warna-nya cantik-cantik bingit ciiintt dan pigmentasinya juara banget walaupun memang Pixy Matte in Love Lipstick ini tidak tahan lama yang mengharuskan kita-kita touch-up berkali-kali bebs 💗. 

By the way, karena blog aku ini masih bayi dan aku masih butuh dukungan kalian untuk mengembangkan hobi aku ini untuk sharing-sharing seputar dunia kecantikan, yuk kita saling follow sosial media yang kita yang say : 

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina) 
FACEBOOK : Valentina Lavina 
SOCO Account : Valentina Lavina
CLOZETTE ID : Valentina Lavina
TWITTER : LavinaVina7 

Sukses selalu untuk Pixy Cosmetics dan semoga semakin baik dan baik selalu dan untuk my beautiful readers, thank you so much sudah mau mampir dan kepoin blog aku ini ya say. Semoga bermanfaat. 

Selamat pagi. Selamat beraktivitas. 

😘Bye-Bye & Laff you semua😚