Sunday, July 29, 2018

REVIEW PIXY White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active

Hello hai-hai teman-teman cantik-ku! 💌

Selamat sore!

Minggu ini cerah sekali ya walau agak sedikit gerah disini :)

Hari ini aku akan mereview salah satu produk Sabun Pembersih Wajah berbahan dasar AIR yang sedang hits dari Pixy Cosmetics yaitu White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active.


Sabun Pembersih Wajah ini mengklaim berbahan dasar air yang segar, ringan, serta membuat kulit terasa halus dan lembut, mengurangi tanda-tanda kulit lelah seperti kulit kusam, kering dan berminyak.


Produk ini mengandung :

  1. HYDRA ACTIVE yang melembapkan kulit. 
  2. NATURAL WHITENING EXTRACT yang membantu mencerahkan kulit 
Cara pakainya juga mudah sama dengan Sabun Pembersih Wajah lainnya yaitu cukup tuang produk secukupnya ditangan, basahi dengan air hingga berbusa & tinggal usap diwajah & bilas deh :) 

Berikut aku kemukakan Kelebihan & kekurangan produk ini yang aku rasakan di kulit wajah aku. SEKALI LAGI mohon di notice ya teman-teman cantik-ku, REVIEW ini berdasarkan pengalaman di KULIT WAJAH AKU sendiri. Jadi hasil setiap orang bisa berbeda-beda ya. 

KELEBIHAN White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active 
  • SENSASI DINGIN dari produk ini tidak ada hanya lebih terasa segar & fresh saja karena Sabun Pembersih Wajah ini berbahan dasar AIR which is AMAN untuk semua jenis kulit. 
  • WANGI-WANGI-an dari produk ini juga tidak ada sehingga AMAN bagi kalian yang memiliki kulit sensitive atau yang tidak suka fragnance, Sabun Pembersih Wajah Pixy White Aqua Gel ini COCOK untuk kalian semua :) 
  • Produk ini RINGAN saat diaplikasikan ke wajah. 
  • Produk ini mengklaim bisa mengurangi tanda-tanda kulit lelah seperti kusam & kering. Sesudah beraktivitas keluar rumah, aku juga mencoba untuk mencuci menggunakan Sabun ini dan puji Tuhan, KULIT KUSAM & rasa berat dimuka aku PUDAR seketika alias memang benar terasa segar sekali :) 
  • Aku suka sekali dengan packaging dari Pixy White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active ini karena cukup merepresentasikan Produk Sabun Pembersih Wajah yang berbahan dasar AIR (AQUA) sehingga cukup menarik perhatian teman-teman cantik-ku untuk mencoba produk ini. 
  • Produk Pixy White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active ini berbentuk TUBE and I LIKE IT karena kebersihannya sudah pasti terjaga, tidak mudah tumpah, rapat, dan simple banget untuk dibawa kemana saja. 
  • Harganya AMAT SANGAT TERJANGKAU sekali yaitu sekitar 24.000-25.000 (Netto : 120 g)
KEKURANGAN White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active 

  • OIL CONTROL nya bisa aku katakan BIASA SAJA. Aku mencoba test sebelum tidur aku mencuci muka dengan Sabun ini. Saat bangun tidur, wajah aku kembali berminyak seperti biasa :( Sebelum mengurus anak juga aku coba mencuci muka terlebih dulu, tetapi tidak sampai 3 jam, wajahku sudah kembali berminyak :( 
  • Pixy White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active ini mengklaim bisa mengurangi KULIT KERING. Sewaktu beruntusan & kering parah karena aku sering make-up, aku pun mencoba mengaplikasikan sabun ini ke wajah aku. Tetapi sabun ini kurang cocok untuk kulit wajah aku karena kulit wajah aku malah semakin kering & kasar. 
  • Pixy White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active ini berbentuk GEL BENING seperti gambar dibawah ini. 

Gel ini tidak berbau dan seperti gel bening pada umumnya. Gel-nya agak susah untuk dicampur atau diusap dengan air saat ditangan. Jadi kita harus agak ekstra saat mengusapnya hingga berbusa karena kadang masih ada gel yang masih utuh tertinggal tidak membaur dengan air. 

Oh iya, Sabun Pembersih Wajah ini ada tanggal kadaluwarsanya ya ntik jadi AMAN banget buat kamu semua. Tidak perlu khawatir lagi deh ntik :)



Nah jadi itu review singkat padat & jelas mengenai Pixy White Aqua Gel Facial Foam Hydra Active. Setiap produk pasti ada kelebihan dan kekurangan. Dan hasil disetiap kulit wajah PASTI berbeda-beda walau jenis kulitnya sama sekalipun lho (Kulit aku kombinasi say 😢😢)

Kalau ditanya aku akan membeli produk ini lagi atau tidak, aku sih tetap akan membeli Pixy White Aqua Gel Facial Foam karena cocok sekali untuk aku yang sering beraktivitas dari pagi sampai sore, yang sering kena debu atau polusi diluar dan yang pasti HARGA-nya terjangkau bangeeett 😘

Aku berharap review aku ini setidaknya membantu kalian ya ntik :). Maaf jika ada kekurangan sana-sini di Blog aku ini. Aku tetap butuh dukungan dari kalian semua agar Blog ku ini semakin berkembang dan kita pun semakin dekat dan bisa sharing syantik bersama-sama dengan kalian semua. I'm NOTHING without kalian 😘

Stay with me and tetap keep on touch melalui :

INSTAGRAM : @vinalvinul (Lavina Vina)
FACEBOOK : Valentina Vina 
EMAIL : valentinayosnanda@gmail.com
TWITTER : LavinaVina7
SOCO & CLOZETTE ID : Valentina Lavina
YOUTUBE : Valentina Yosnanda

Sukses selalu PIXY :) Be better and better again :D

Terimakasih semua. Selamat sore.

💋I love you😘

6 comments:

  1. Aku suka nih produk2 yang ga mengandung parfum 😊 jadi ngerasa aman aja menggunakannya dan kebetulan tipe kulit wajahku normal to oily, cocok kali ya kalau pakai ini? 😊

    ReplyDelete
  2. wah baru tau nih aku dan ga pernah nyoba yang berbahan dasarnya air hehe makasih untuk reviewnya kak

    ReplyDelete
  3. Aku baru tau pixy keluarin produk ini, so far aku suka dengan cara penyampaian dari kak vina.. semangat menulis yah!

    ReplyDelete
  4. Kayaknya menarik nih untuk dicoba ya kak apalagi bisa untuk kulit sensitif. Hargapun terjangkau ya

    ReplyDelete
  5. Blom pernah coba FAcial wash pixy yg ini. Aku slalu beli yg ijo itu. Krn ku berjerewi beb

    ReplyDelete
  6. Wah belum pernah nyobain yg ini nih kak. Jadi penasaran

    ReplyDelete